Tuesday, December 29, 2009

Instalasi Symfony Framework

Symfony Framework adalah salah satu Framework PHP yang dibuat untuk mempercepat proses development sebuah website atau aplikasi berbasis web. Symfony dapat di install di platform unix maupun windows.

Dengan design yang rapih dan kode program yang bersih membuat symfony mudah untuk dipelajari oleh para programmer PHP.

Framework Symfony ini disponsori oleh Sensio Labs, sebuah Badan Web dari Perancis


Alasan mengunakan framework bisa dibaca di klik dan pertimbangan memilih framework dapat dibaca di klik

Pada Posting ini akan membahas mengenai Instalasi Symfony Framework sampai membuat simple program "HELLO WORLD".

Untuk mendapatkan source symfony framework ada beberapa cara yaitu:
  1. Download compress file yang berekstensi *.tgz atau *.zip
  2. Melakukan SVN checkout dari repository symfony framework
  3. Instalasi melalui channel PEAR
Alamat untuk mendapatkan source symfony framework dapat di lihat di klik

Dan Symfony Framework menyediakan 2 macam paket, yaitu:
  1. pre-packaged yang biasa disebut sandbox, adalah paket yang dibuat untuk mencoba symfony framework.
  2. full-packaged yang biasa disebut source, adalah paket yang disediakan untuk kebutuhan production.
Pada posting ini yang akan dibahas adalah mendapatkan instalasi symfony framework dari compres file dengan tipe full-packaged. Dan versi symfony yang dipilih adalah Symfony versi 1.4.1

Tentang php version mininum, support dan sebagai nya dari symfony framework versi 1.4.1 dapat dilihat di klik

Monday, December 28, 2009

Symfony dan Doctrine

Mungkin ada yang pernah mengalamin, membuat aplikasi yang logic / bisnis proses ada di database (mengunakan store procedure, triger, dsb) saat pertama aplikasi menggunakan Database Microsoft SQL Server atau Microsoft Access deh...., eh........ terus terjadi migrasi database ke MySQL Server. Akan menjadi repot untuk menulis ulang logic/ bisnis proses ke database yang baru.

Salah satu solusi adalah menggunakan ORM (Object Relational Mapper) agar flexibel bila terjadi pindah database. pada ORM dapat menuliskan logic / bisnis proses kemudian ORM yang akan melakukan request ke database yang digunakan.

Salah satu ORM (Object Relational Mapper) yang ada di php dan disediakan pluginnya di symfony framework adalah DOCTRINE dgn Feature Doctrine Query Languange sebagai alternatif SQL.

Wednesday, December 23, 2009

Chat Bar Meebo

Sejak kehadiran facebook dengan feature Bar Chat, kini hal tersebut menjadi sebuah tren di dunia website.

Sebuah web dengan slogan instant messaging everywhere yaitu meebo.com memberikan service untuk membuat bar char and sharing content, sebagai contoh http://www.cari-info.com/meeboBar.html

bar meebo selain sebagai feature chat yang multi account (facebook, twiter, yahoo, dsb) memilik feature untuk share content ke facebook, twiter, yahoo. untuk mengunakan service ini terlebih dahulu harus memiliki account meebo.com (gratis). Dibawah ini adalah tahap-tahap untuk membuat nya:

Saturday, December 12, 2009

Lock Tables

Lock Tables, sesuai dengan judulnya posting ini tentang teknik penguncian tabel.

Sebuah Database pada suatu kasus bisa saja yang menggunakan tidak hanya satu aplikasi (misalkan aplikasi yang pertama berbentuk webbase, dan aplikasi yang lain berbentuk desktop aplikasi). Dan kedua aplikasi tersebut mengakses tabel yang sama secara bersaman, maka akan mungkin terjadi kesalahan data (misalkan kesalahan tentang stok barang, pada kasus ini aplikasi pertama sedang melakukan proses penambahan stok pada tabel_stok tiba-tiba aplikasi kedua melakukan penghitungan stok pada tabel_stok ketika proses penambahan stok belum selesai) .

Kejadian ini dapat dihindari dengan menerapkan LOCK TABLES.
LOCK TABLES melakukan penguncian tabel [LOCK TABLES] ketika proses sedang berlangsung, kemudian akan membebaskan table [UNLOCK TABLES] ketika proses telah berakhir.

Monday, December 7, 2009

Men-kawin-kan Flex dengan Symfony

Men-kawin-kan Flex dan Symfony Framework....
Perkembangan Aplikasi Webbase terus mengalami kemajuan, hingga muncul istilah RIA (Rich Internet Application), Salah satu pilihan untuk membuat RIA adalah menggunakan Adobe Flex, output dari Adobe Flex dapat berupa Web Application (runs in Flash Player) atau Desktop Application (runs in Adobe Air).

Symfony Framework adalah Framework PHP yang cukup banyak digunakan, Symfony Framework akan berperan sebagai Backend dari aplikasi (koneksi database dan logic aplikasi) sedangkan Adobe Flex akan beperan sebagai Frontend Aplikasi (UserInterface aplikasi dan Interaksi aplikasi dengan user).

Keterangan:
Versi Symfony yang digunakan adalah 1.2.
Versi Adobe Flex Builder 3 adalah yang digunakan.
Versi Database Mysql 5.1
Versi Adobe Flash Player yang digunakan adalah versi 10

Experimen yang akan dibuat adalah mengambil data dari database mysql kemudian menampilkan datanya digrid flex, dan hasilnya akan seperti gambar dibawah ini:



Pada aplikasi ini terbagai menjadi dua, yaitu pada sisi backend (symfony) dan pada sisi frontend (adobe flex).


Friday, December 4, 2009

Switch Module Menggunakan ComboBox

Sebuah aplikasi biasanya memiliki banyak module, dan cara untuk mengakses sebuah module bermacam-macam, dan salah satu cara yang digunakan adalah dengan menggunakan combobox. seperti contoh gambar di bawah ini.




Thursday, November 12, 2009

Membuat Tabulasi Plus Load Module

Sebuah aplikasi biasa nya memiliki banyak form, dan di dalam penyajian form nya dapat bermacam-macam, salah bentuk penyajian nya dalam bentuk tabulasi, contohnya tab 1 berisikan form data pelanggan , tab 2 berisikan form data pemesanan, tab 2 berisikan form barang. sepeti gambar di bawah ini:


Dalam posting ini akan mencoba membuat sebuah tab sebanyak tiga, yang mana setiap tab nya melakukan load module..

Thursday, October 22, 2009

Traffic Light - Merah, Kuning, Hijau

Traffic Light - Lampu lalu lintas..... Merah, Kuning, Hijau.... begitu warnanya..

Dikota-kota besar hampir di seluruh simpang jalan raya ada benda ini (traffic light), iya... bener... lampu stopan... lampu yang MENGATUR dgn "IKHLAS" lalu lintas kendaraan siang - malam, panas - hujan (nonstop).

Friday, September 4, 2009

Menyembunyikan Grub Menu di Ubuntu

Kadang di sebuah kompie atw laptop terinstall lebih dari satu Operating System, misalkan Linux Ubuntu dan Windows... mau nya sih cuman terinstall Ubuntu aja...
tp karena ada software2 yg hanya berjalan maksimal di Windows dan apalagi software2 itu ada hubungannya dengan pekerjaan, mau ngak mau jd harus menginstal windows juga...

nah klw kita ingin menyembunyikan menu Opertaing System Windows saat boot di Linux Ubuntu, mungkin ini salah satu caranya...

Sunday, July 12, 2009

CURSOR Store Procedure MySQL

Pernah-kah terpikir untuk menyimpan hasil dari sebuah query ke sebuah varibel, kemudian mengeluarkannya untuk menjadi
filter di query yg lain atau untuk kebutuhan yg lain.

kayaknya akan lebih terbayang maksudnya kalau dgn contoh, di bawah ini contoh nya,

store procedure di bawah ini adalah membuat siswa yg status sudah di hapus (is_delete=1) pada table siswa diubah menjadi status nya tidak di hapus (is_delete=0)

Thursday, June 11, 2009

Membuat Helper di Symfony

Kadang kita dalam membuat sebuah aplikasi membutuhkan sebuah function yg di panggil secara berulang-ulang. salah satu fasilitas symfony yg bisa digunakan adalah dengan membut Helper.

Helper adalah sebuah cara di symfony untuk membuat fungsi yang diperuntukan di panggil di template, dalam membuat helper di bisa ditempatkan di level modul, level aplikasi atau level projek

symfony versi 1.2.0 adalah yg gw pake bwt ekperimen ini dan OS nya Ubuntu Jaunty

Wednesday, June 10, 2009

Bikin Hotkeys atau ShourtCut di web

Membuat sebuah shortcuts atau hotkeys (F1,Alt+a,Ctrl+g, dsb) di aplikasi desktop mungkin bukan sesuatu yang sulit, tapi untuk webbase aplikasi mungkin sesuatu yang sulit (terutama soal kompabilitas antar browser yg kadang berbeda-berbeda).

Thursday, June 4, 2009

MySQL Event Scheduler

Kadang dalam sebuah web membutuhkan sebuah query yg mesti di jalan secara periodik. misalkan setiap satu bulan sekali, Mungkin klw yg di LINUX bisa pake JOB CRON klw di WINDOWS pake Schedule Task.

Di MySQL versi 5.1 feature tersebut telah ada, istilah-nya adalah Event Scheduler,

Thursday, May 28, 2009

MySQL Partition Table

Secara definisi partisi table adalah memecah tabel menjadi beberapa bagian/segmen, tujuan dari menggunakan partisi adalah untuk mempercepat proses query.

Misalkan kita memilik data sebanyak 10 juta record, bila pada table konvensional maka data sebanyak itu akan di simpan dalam satu segmen, tetapi bila menggunakan partisi maka data sebanyak itu akan di pecah-pecah ke banyak partisi berdasarkan sebuah kondisi, misalkan berdasarkan tanggal, maka ketika melakukan query hanya men-scan segmen dimana data itu berada, tidak 10 juta record itu di scan, sehingga proses query menjadilebih cepat.

Feature partisi tabel ini ada hadir dari MySQL versi 5.1, sedangkan MySQL yg gw pake saat eksperimen adalah MySQL versi 5.1.31 dengan sistem operasi yang gw pake adalah Ubuntu 9.04 Jaunty Jackalope

Friday, May 22, 2009

Simpan Symfony Session di Database dgn PDO

Sebuah session secara default ditaruh/disimpan di server dimana session tersebut dibuat, tapi kalau kita menginginkan sesion tersebut dikenali atau di baca di multi server seperi untuk keperluan load balancing server (punya banyak server) maka session tersebut dapat disimpan di database

Tujuan dari menyimpan session di database agar isi dari session tersebut bisa di kenali atau di baca oleh semua server.

Untuk melakukan itu symfony telah menyediakan feature untuk keperluan tersebut, gimana cara bikinnya nya, berikut ini caranya:

Saturday, May 16, 2009

Symfony Multiple Login

Multiple Login adalah sebuah istilah yang mengartikan sekali login di sebuah aplikasi maka otomatis login di aplikasi yang lain...

Sebagai contohnya, aplikasi-aplikasi milik yahoo.com dan google.com, misalkan bila kita telah login di mail.google.com maka secara otomatis kita telah login juga di blogspoot.com, google.com/analytics, google.com/reader di aplikasi google lainya begitu juga kalau logout di salah satu aplikasi tersebut akan otomatis logout di semua aplikasi.

Dengan Symfony Framework Feature tersebut telah di milik, dan ditulisan ini kita akan membahas cara membuat itu, Sebelum nya gw kasih tau dulu versi Symfony Framework yang gw pake adalah 1.2

Saturday, May 2, 2009

Load Balancing dengan Nginx

diambil dari nginx.org

Nginx di baca (enginex) adalah http server yang sedang naik daun (2009) yg dibuat oleh Igor Sysoev orang Rusia , nginx meng-klaim 1% -4% domain di seluruh dunia menggunakan Nginx (2009, http://wiki.nginx.org/Main)

Untuk posting ini, yg akan di bahas adalah salah satu feature dari Ngnix, adalah Load Balancing. jadi dengan load balancing kita bisa membagi beban request http ke banyak server...

oke deh.. kita coba bikinnya, mulai dari instalasi sampe configurasinya... sebelumnya gw kasih tau dulu OS yg gw pake Ubuntu Jaunty (9.04),

Wednesday, April 29, 2009

Apache Benchmarking

Apache Benchmarking biasa di singkat dengan AB, jadi ab tuh apa-an... , AB adalah sebuah tools untuk menguji performace dari apache server kita.... so... dengan AB kita bisa bikin simulasi membuat request http sebanyak2-nya perdetik, jadi bisa tahu seberapa handal apache kita menangani banyak request...

udah kebayang belum ni.... kegunaan Apache Benchmarking, kalau gitu kita masuk cara instalasi dan pemakaiannya...

sebelumnya gw kasih tau dulu OS yg gw pake Ubuntu 9.04 - the Jaunty Jackalope

Tuesday, April 28, 2009

Database Firewall

Mungkin ada yang pernah pusing untuk menangkal user2 yang jahil yang coba membuat query jahat atau yg merusak atau semacam SQL Injection...

Salah satu solusi yang bisa coba adalah GREENSQL, greenSQL adalah sebuah open source Firewall Database untuk melindungi database dari serangan SQLInjection.

Kurang Lebih Arsistektur nya Seperti ini:




Saturday, April 25, 2009

MySQL Transaction

Mungkin ada yg pernah mengalami, dalam satu proses terdiri dari banyak query, misalkan ada 3 insert, 2 update, 1 delete... sekarang pernah-kan terbayang kalau misalkan salah satu query tersebut terjadi error, maka data tersebuat akan menjadi tidak valid-kan.... dan coba bayangkan juga kalau itu ada hubungannya dgn transaksi uang... wow... ngeri banget-kan....

sejak MySQL versi 3.23, MySQL memiliki feature untuk menangani hal seperti di atas, namanya adalah MySQL Transaction, jadi bila terjadi error/problem pada sebuah query dalam blok transaksi, semua perubahan yg terjadi disebelumnya akan diabaikan dan query selanjutnya akan di abaikan juga atau istilah nya ROLLBACK,

Thursday, April 23, 2009

SUHOSIN PHP PROTECTOR

*perhatian ini bwt yg udah ngerti tentang instalasi PHP dan configurasi-nya, kalau mau baca terus silakan. kalau pusing tangung sendiri*


iye nama JEPANG dan mirip nama sayur sosin (kalau disunda... indonesianya sawi)
xixiixix...

tapi ini bukan sayuran... tetapi sebuah sofware protection untuk php....
you know lah... php sering dikata-katain kalau security nya lemah/kurang atau apa-kek...

nah dari situlah muncul sebuah riset untuk membuat security protection untuk aplikasi yang menggunakan php..
dan LADIES and GENTLEMEN lahir-lah SUHOSIN...
nah kurang lebih gitulah ceritanya...

Thursday, April 2, 2009

backup dan restore database mysql

Proses backup data dan restore data adalah sesuatu yang penting dari maintance database....

di database mysql memiliki feature untuk melakukan backup dan restore database, caranya adalah sebagai berikut


backup database:

mysqldump -uroot -p1234 -R db_test > db_test.sql

restore database:

mysqldump -uroot -p1234 db_test < db_test.sql


berikut ini penjelasaannya:
  • mysqldump : command untuk backup dan restore
  • -u : username untuk akses kedatabase
  • -p : password untuk akses kedatabase
  • -R : proses backup yang menyertakan ROUTINE (triger, function, store procedure, dsb)
  • db_test : contoh nama database yang akan di backup dan restore
  • simbol > : proses backup
  • simbol < : proses restore
  • db_test.sql : hasil backup yang berupa SQL

menampilkan running program di ubuntu

Kadang kita ingin melihat program apa aja yang sedang running dan milihat berapa banyak resource (ram, prosesor) yang digunakan oleh program tersebut, diubuntu ada perintah console untuk melakukan itu yaitu ps aux, berikut ini caranya

ps aux | grep firefox

hasilnya dari perintah itu akan menghasilkan prosses id, penggunaan ram, penggunana prosesor dari software browser firefox

Saturday, March 28, 2009

automatic start service di ubuntu

Tidak semua service di ubuntu di set hidup saat komputer hidup, misalkan kita membutuhkan service apache dan mysql secara otomatis hidup ketika komputer di hidupkan...

oke langsung aja cara untuk membuatnya, sebelum-nya kita asumsikan kalau service yang akan dihidupkan adalah service lampp (paket yang didalamnya ada apache, php dan mysql) dan paket lammp nya di install di /opt/lampp

langkah2 nya dibawah ini:
  1. buka file di /etc/rc.local seperti ini sudo nano /etc/rc.local :
  2. tulis /opt/lampp/lampp start (lampp start adalah command untuk menghidupkan service lampp)
  3. restart komputer-mu...

Monday, March 16, 2009

Config Network di KUbuntu

kemaren oprek2 cara melakukan konfigurasi network di kubuntu 8.10... dan karna configurasi secara visualnya tidak jalan. maka akhirnya melakukan konfgurasi secara console.

nah... berikut ini caranya...

1. bukan file di bawah ini

sudo nano /etc/network/interface

2.a tulisan baris2 dibawah bila ingin ip static

iface eth0 inet static
address 192.168.1.5
netmask 255.255.255.0
gateway 192.168.1.254

2.b bila ingin dhcp ip tulisakn baris di bawah ini

auto eth0
iface eth0 inet dhcp


3. sekarang restart networknya

sudo /etc/init.d/networking restart

4. untuk memeriksa apak konfigurasi telah benar, ketikan perintah di bawah ini

ifconfig

Thursday, March 12, 2009

Memanggil multi store procedure di PDO Symfony

Mungkin ada yang pernah mengalami ini saat exec store procedure:

SQLSTATE[HY000]: General error: 2014 Cannot execute queries while other unbuffered queries are active. Consider using PDOStatement::fetchAll(). Alternatively, if your code is only ever going to run against mysql, you may enable query buffering by setting the PDO::MYSQL_ATTR_USE_BUFFERED_QUERY attribute.

error itu muncul karena terjadi karena pemanggilan store procedure dalam sekali runtime lebih dari satu procedure.

contoh nya seperti ini (ini hanya potongan script aja)
$this->con = $this->getContext()->getInstance()->getDatabaseConnection('pdo');

$stmt = $this->con->prepare("call sp_const_simpan(0, null, :nama, '048')");
$stmt->bindParam(':nama', $nama);
$stmt->execute();

$stmt = $this->con->prepare("call sp_const(:kode)");
$stmt->bindParam(':kode', $kode, PDO::PARAM_STR, 8);
$stmt->execute();

pasti itu hasilnya error, cara mengatasinya itu tambahkan $stmt->closeCursor();
$this->con = $this->getContext()->getInstance()->getDatabaseConnection('pdo');

$stmt = $this->con->prepare("call sp_const_simpan(0, null, :nama, '048')");
$stmt->bindParam(':nama', $nama);
$stmt->execute();
$stmt->closeCursor();

$stmt = $this->con->prepare("call sp_const(:kode)");
$stmt->bindParam(':kode', $kode, PDO::PARAM_STR, 8);
$stmt->execute();

Friday, March 6, 2009

symfony cookie lintas subdomain

Dibawah ini cara untuk membuat cookie lintas subdomain di symfony framework dengan cara di bawah ini maka cookie bisa dikenali dari seluruh subdomain dari sebuah domain.

untuk membuat cookie
$this->getResponse()->setCookie("mycookie", "dendie_sanjaya", time()+3600, "/", ".saya.com");

untuk get cookie
$this->getRequest()->getCookie('mycookie');

untuk remove cookie
$this->getResponse()->setCookie("mycookie", "", time()-3600, "/", ".saya.com");


penjelasannya untuk remove dan set cookie

parameter 1 = nama cookie
parameter 2 = isi dari cookie
parameter 3 = waktu cookie (yang diset dicontoh selama 1 jam)
paremeter 4 = direktori cookie (yang diset dicontoh adalah root path dari domain .saya.com)
parameter 5 = domain cookie (yang diset dicontoh adalah untuk domain dan seluruh subdomain .saya.com)


penjelasannya untuk remove cookie

parameter 1 = nama cookie yang akan dihapus dari domain .saya.com

Thursday, March 5, 2009

Membuat Function di MySQL

FUNCTION adalah salah satu feature yang terdapat di mysql 5.0 sedang-kan Function adalah
kumpulan-kumpulan SQL berupa rountine yang di simpan dalam database MySQL Server. biasanya function ini dikombinasikan dengan store pocedure atau bisa juga tidak di kombinasikan dengan store procedure


oke berikut ini cara membuat function

dalam contoh dibawah ini kasus tentang sistem informasi sekolah, yang mana function yang dibuat akan mengembalikan nilai berupa jumlah siswa dari setiap kelas.

Monday, March 2, 2009

MYSQL STORE PROCEDURE

STORE PROCEDURE adalah salah satu feature yang terdapat di mysql 5.0 sedang-kan store procedure sendiri adalah
kumpulan-kumpulan SQL berupa rountine yang di simpan dalam database MySQL Server.

manfaat di store pocedure ini adalah:
  1. akan memperkecil trafik request dari aplikasi ke database karena semua proses bisnis dilakukan di database mysql dan aplikasi akan menerima hasil proses saja.
  2. ketika sebuah aplikasi yang didevelop terdiri dari berbagai bahasa pemrograman (misalkan desktop dan web) yang mana kedua tipe aplikasi tersebut membutuhkan hasil dan operasi database yang sama.
  3. untuk meningkatkan securiti, misalkan sebuah aplikasi yang login dengan user abcd tidak dapat mengakses tabel2 tertentu secara langsung tetapi mesti melalui store procedure, dengan cara ini akan meningkatkan ke-valid-tan data

Tuesday, February 24, 2009

View di Mysql

Salah satu feature yang terdapat pada mysql 5.0 adalah view, sedangkan view sendiri apa ya ???, ada orang yang bilang kalau view adalah tabel temporari kadang ada juga yang bilang virtual tabel, tapi maksudnya sih... sama aja... sih...

biasanya view di buat untuk menyederhanakan pengambilan data, yang dimana query sebenarnya ribet, misalkan di tabel tersebut terdapat join, grup by, agregasi (sum, min, max dsb).

Saturday, February 14, 2009

Membuat Symfony Plugin Package

Symfony Framework memilik feature pear package plugin, jadi dengan feature ini plugin symfony yang telah di bikin bisa dijadikan paket yang independen tidak terikat oleh aplikasi apapun, dan bila ada aplikasi yang membutuhkan nya cukup install plugin tersebut saja, dan bila sudah tidak membutuhkannya unistall saja... keren-kan ^_^ .

sebelum di mulai cara bikinnya, di artikel ini sistem operasi yang di gunakan adalah Linux Ubuntu Intrepid (8.10) dan menggunakan symfony framework versi 1.2.0. Dan yang di contohkan disini adalah cara mem-paket-kan module dan library saja.

dan diharapkan sebelum mencoba bikin ini, sebelumnya sudah mengerti cara membuat modul dan lib, dan membuat plugin (bukan bikin paket plugin) dahulu, ntar jadi binggung sendiri, tapi kalau mau terus baca monggo aja.... ^_^

Sunday, February 8, 2009

MySQL Indonesia



MySQL database namanya begitu populer, termasuk di indonesia juga...
database MySQL punya berbagai komunitas didunia, tidak tertinggal juga di indonesia membentuk kepengurusan dengan mengatas namakan MySQL Indonesia. yang dibentuk pada tanggal

Hari,
: Sabtu, 24 January 2009
Tempat : Sun Microsystem Indonesia
Wisma Metropolitan I 13th floor
Jl Jend Sudirman Kav #29-31
Jakarta Selatan

Yang menghadiri acara tersebut sebanyak 40 orang dari berbagai lapisan masyarakat dan di undang juga senior - senior IT indonesia Steven Haryanto, Endy Muhardi, Romi Satrio Wahono, tapi beliau - beliau tersebut tidak bisa hadir karena kesibukan masing2.

Saturday, February 7, 2009

replikasi database mysql

Replikasi apaan tuh !!!!!!, kurang lebih maksudnya membuat salinan gitu...
jadi tujuan dari membuat replikasi database salah satunya adalah untuk membuat salinan/backup database dari satu mesin (pc, laptop atau semacamnya) ke mesin (pc, laptop, atau semacamnya) yang lain.

perbedaannya replikasi dan backup database biasa terletak pada otomatisasi backup dan secara realtime (ketika ada perubahan pada database utama maka secara langsung database salinannya akan mengikuti perubahaannya).

feature replikasi ini baru ada di database mysql versi 5.x.x, jadi udah pastinya donk... eksperimen yang ditulis disini pake mysql versi 5.x.x ^_^. Untuk liat spesifikasi database dan operating system yang dipake penulis, bisa diliat diakhir tulisan ini.

Thursday, February 5, 2009

Membuat Trigger

salah satu feature yang terdapat di mysql versi 5.x.x adalah trigger, bila di artikan ke bahasa indonesia adalah pemicu. Bila di artikan sesuai dengan namanya trigger memang ada kaitannya dengan picu-memicu (itu istilah gw aja).

kayaknya akan lebih mudah di mengerti bila langsung di bawa ke contoh kasus begini bro.........

misalkan ada sebuah database yang didalamnya terdapat tabel untuk mencatat transaksi penjualan barang harian dan rekapitulasi pejualan barang bulanan.

jadi ketika terjadi perubahan data (insert, update, delete) pada tabel transaksi harian secara otomatis akan update ke tabel transaksi rekapitulasi barang bulanan.

Sunday, February 1, 2009

Google Analytics

Salah satu tolak ukur dari berhasil atau tidak nya website dilihat dari jumlah pengujung website tersebut, semakin banyak pengunjung artinya makin berhasil.

dan biasanya semakin tinggi pengujungnya maka akan semakin menarik buat pemasang iklan..

ada dua cara agar website kita memlik mesin penghitung pengujung, yang pertama dengan membuat sendiri, konsekuensinya membutuhkan waktu, semakin kompleks hit counter (mesin penghitung) maka semakin banyak waktu yang dibutuhkan, yang kedua adalah mengunakan yang sudah di buat pihak lain, salah satunya adalah yang di buat google.com adalah Google Analytics.

Saturday, January 31, 2009

Monitoring Web

Ketika sebuah website semakin populer, maka akan semakin banyak orang yang mengaksesnya. tetapi dengan semakin populernya website tersebut akan semakain besar kemungkinan website tersebut down/mati bisa di sebabkan karena over connection (terlalu banyak koneksi), mati listrik atau karena sebab lain (semoga tidak terjadi).

meskipun developer sudah menyiapkan hardware yang mencukupin dan tunning yang baik, tetap saja kemungkinan down/mati masih bisa terjadi.

agar developer mengetahui kapan websitenya down/mati dibutuhkan sebuah tools yang bisa melakukan monitoring setiap saat, karena tidak mungkin developer nongkrongin, ngeliatin websitenya setiap saat.

Thursday, January 29, 2009

kenapan pake framework ????

sebelumnya yang gw tulis, ini hanya pengalaman gw saja, jadi mungkin saja tiap orang berbeda, kalau ada yang mau menambahkan silakan atau
mau mengkoreksi silakan.

sedikit cerita dulu ye... dulu saya coding PHP native, selama mengerjakan projek yang skala kecil (seperti web profile orang/kantor) dan di kerjakan oleh sedikit orang (1 orang - 2 orang) masih berjalan lancar.... dan masalah mulai muncul ketika develop sebuah aplikasi yang lebih besar dan berkerja secara team.

Sunday, January 25, 2009

WICD untuk Linux Ubuntu

ini dimulai dari Ke BT-an gw untuk bisa pake WIFI da hotspot-an gratis dengan dengan OS Ubuntu Intrepid...

cari sana dan cari sini... akhir nya gw dapatkan WICD, wicd adalah network manager yang memungkin untuk melakukan konfigurasi network wifi dan cable...

dengan cara penggunaan yang simpel dan dan ukuran file nya yang kecil...

oke deh gw share nih... cari instalasi dan penggunaannya, sebelum nya gw pake asumsi dulu kalau OS yang digunakan adalah LINUX UBUNTU INTERPID (8.10)

tahapannya seperti ini, bukan console dan lakukan seperti di bawah ini:
  1. sudo gedit /etc/apt/sources.list syntac ini untuk membuat file yang isinya alamat dari repository yang berisikan software2 untuk debian dan turunannya termasuk ubuntu
  2. deb http://apt.wicd.net hardy extras tambahkan syntac itu di baris terakhir pada file source.list
  3. sudo aptitude update untuk update software
  4. sudo aptitude install wicd adalah syntact adalah untuk install software wicd
proses intalasi udah selesai dengan tinggal di coba.. dan letak software nya ada di application > internet > wicd network manager


Thursday, January 8, 2009

plugin firefox buat web developer

Browser firefox adalalah browser yang kaya dengan plugin, dari sekian banyak plugin yang ada , diantara nya ada 2 plugin yang sangat berguana untuk web developer, yaitu:

1. Firebug

Firebug adalah sebuah tools yang kegunaannya antara lain untuk monitoring load javascript, html, css, selain itu juga dapat melakukan editing halaman web secara on the fly, dan masih banyak lagi kegunaannya.

memilih framework PHP

ada yang bilang framework A lebih bagus, framework B lebih bagus.

menurut gw sih sebuah framework ngak bisa di klaim lebih bagus dari framework yang lain, setiap framework punya kelebihan dan kekurangannya.... tetapi bukan berarti asal dalam memilih framework,


Monday, January 5, 2009

comet

awalnya ajax... sekarang comet... (ada2 aja nih... )

comet !!!!!!!!, memang bener namanya comet, seperti nama benda angkasa.

kurang lebih definisi commet adalah :

¨suatu teknik untuk push data dari server ke browser, yang mana browser tersebut tidak melakukan request http¨


terdengar sakti... sebenernya biasa aja, ngak ada yang baru dari ini, yang berbeda cuman pendekatan coding aja....

jadi comet itu adalah bukan teknologi baru, tapi hanya teknik pemrogramman yang baru saja....

ada dua cara untuk mengimplementasikan comet.. :
1. dengan iframe
2. dengan ajax

salah satu implementasi ini adalah di hasil polling, yang hasil polling selalu update tanpa perlu refresh halaman (meskipun pake ajax), meskipun bisa menggunakan periodik ajax... tapi comet memberikan pendekatan yang berbeda (push data dari server ke browser).

aplikasi yang lebih besar nya di implementasikan di gmail


kalau yang ingin liat contoh implementasi comet di PHP. klik aja link di bawah ini :

http://www.cnlei.org/blog/article.asp?id=462


kalau pengen liat ilustrasi soal kerja comet, klik aja link di bawah ini:

http://ajaxian.com/archives/comet-a-new-approach-to-ajax-applications